PENGERTIAN BETON

UNSUR BETON

Pengertian Beton dan sifat bahan unsur beton perlu dipahami untuk menjadi parameter bagi perencanaan struktur dan elemen beton.

Agregat adalah material granular (berbutir) seperti pasir, kerikil, batu pecah yang dipakai bersama-sama dengan suatu media pengikat semen hidrolik membentuk beton.

Pengelompokan jenis agregat yang umum adalah :

  1. Agregat halus seperti pasir sebagai hasil desintegrasi batuan atau berupa batu pecah yang diperoleh dari industri pemecah batu dengan ukuran butir terbesar 5 mm
  2. Agregat kasar adalah kerikil sebagai hasil desintegrasi batuan atau berupa batu pecah yang diperoleh dari industri pemecah batu dan mempunyai ukuran butir antara 5 – 40 mm.

PENGERTIAN BETON

Pengertian Beton adalah campuran yang diformulasikan berdasarkan berat unsur-unsur penyusun seperti agregat halus, agregat kasar, air, semen dan dengan atau tanpa bahan tambahan yang setelah mengeras membentuk masa padat.

Pengertian Beton bertulang adalah beton yang ditulangi dengan luas dan jumlah tulangan tertentu untuk mendapatkan tanggap suatu penampang yang berdsarkan asumsi bahwa kedua material bekerja bersama-sama dalan menahan gaya yang bekerja.

Kuat tekan beton yang disyaratkan (f’c) adalah kuat tekan yang ditetapkan oleh perencanaan struktur dari benda uji berbentuk diameter 15 mm dengan tinggi 300 mm, yang dinyatakan dalam mega pascal (MPa).

Untuk definisi parameter kekuatan beton bertulang, kawat tarik leleh (fy) merupakan tarik leleh minimum yang disyaratkan atau titik leleh dari tulangan.
Satuan dari kuat tarik leleh ini dalam MegaPascal (MPa).

Kuat nominal didefinisikan sebagai kekuatan suatu komponen struktur atau penampang yang dihitung berdasrkan ketentuan dan asumsi metoda perencanaan sebelum dikalikan dengan suatu faktor reduksi yang sesuai.

Sedangkan kuat perlu adalah kekuatan komponen struktur atau penampang yang diperlukan menahan beban terfaktor atau momen dan gaya dalam akibat suatu kombinasi muatan/beban.

Kuat rencana didefinsikan sebagai kuat nominal yang dikalikan dengan suatu faktor reduksi kekuatanĀ Ī¦.
Dalam perencanaan di perlukan parameter modulus elastisitas yang dinyatakan dari rasio antara tegangan normal tarik dan tekan dengan regangan dari unsur elemen dibawah batas proporsional dari material.

 

https://www.youtube.com/watch?v=F5imR9niY9k
Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Aneka Alam Abadi Website
Average rating:  
 0 reviews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *