PEKERJAAN PERSIAPAN

Pekerjaan Persiapan sangat penting dan menentukan keberhasilan pelaksanaan pekerjaan berawal dari tahapan ini.
Adanya keterlambatan pada tahap Pekerjaan Persiapan maka akan mempengaruhi urutan kegiatan berikutnya, sesuai dengan urutan kegiatan pada Critical Path Method (CPM).

METODA CRITICAL PATH METHOD

Metoda Critical Path Method (CPM) atau dikenal juga dengan istilah Critical Path Analysis (CPA) merupakan urutan langkah-langkah logis untuk penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis dan logis kegiatan-kegiatan pada sebuah proyek / pekerjaan.

Cara penggunaan CPM dengan membuat model pekerjaan termasuk hal-hal seperti :

  1. Daftar semua pekerjaan yang belum selesai (kelompokkan pekerjaan dengan membuat detail sub pekerjaan)
  2. Waktu / jadwal setiap jenis pekerjaan
  3. Hubungan antara kegiatan / pekerjaan
  4. End point (titik akhir) seperti milestones

PEKERJAAN PERSIAPAN

Berikut ini adalah pekerjaan yang perlu dilakukan sebagai kegiatan persiapan diantaranya adalah :

  1. Pembersihan lapangan
    Lahan yang akan dibangun dibersihkan dari sampah, kotoran dan sebagainya yang akan mengganggu jalannya pekerjaan
  2. Pekerjaan pengukuran
    Setelah kegiatan pembersihan, selanjutnya dilakukan pengukuran lahan yang akan dibangun.Perlu diingat bahwa tanah tidak selamanya datar, oleh karena itu maka perlu cara tersendiri dalam pengukuran bila ingin mendapatkan luasan yang diinginkan, karena bangunan yang akan dibuat pasti direncanakan datar dengan ukuran tertentu.

    Agar mendapatkan hasil pengukuran lahan yang sebanding dengan bidang lahan maka dapat digunakan alat bantu ukur seperti waterpass atau pesawat theodolit untuk bangunan yang lebih besar dan luas.

    Sementara untuk luas bangunan yang kecil seperti rumah tinggal cukup menggunakan selang plastik yang diisi dengan air.

    Selang plastik yang berisi air ini juga dapat difungsikan sebagai waterpass.
    Pengisian air di dalam waterpass tidak perlu diisi penuh, namun perlu diperhatikan di dalam selang plastik tidak terdapat gelembung udara.

    Untuk cara pengukuran dengan waterpass sederhana tersebut cukup dengan membuat hingga permukaan air kepada kedua ujung selang menjadi diam.

    Dimana pada posisi diam itulah dianggap kedua titik pada batas permukaan air di masing-masing unjung selang memiliki ketinggian yang sama atau akan membentuk bidang datar, kemudian berilah tanda pada masing-masing titik untuk bidang datar tersebut.

  3. Pekerjaan Bowplank
    Pekerjaan ini merupakan pekerjaan pemasangan papan pada lokasi as atau sumbu atau center line dari struktur bangunan.
    Pekerjaan bowplank dilakukan setelah pekerjaan pengukuran tanah dan titik-titik batas selesai dilakukan.

    Bowplank di pasang pada patok-patok kayu membentuk bidang datar (Waterpass).
    Titik-titik pada bowplank diberi tanda dengan paku yang cukup kuat dan tidak mudah lepas, karena paku akan digunakan untuk menarik benang.

    Agar kedudukan paku mudah dikontrol, dibagian dalam paku untk menarik tarikan benang diberi tanda dengan cat meni.
    Papan-papan bowplank ke arah panjang dan ke arah lebar harus bertemu saling tegak lurus, ini harus diperhatikan karena dinding tembok nantinya harus membentuk sudut siku.

 

https://www.youtube.com/watch?v=F5imR9niY9k